Resep MPASI bubur susu ubi jalar untuk bayi berusia 6 sampai 9 bulan.
Khasiat bubur susu ubi jalar untuk bayi:
Ubi jalar mengandung karbohidrat, betakaroten, likopen dan vitamin C. Sehingga selain sebagai sumber energi, bubur juga baik untuk antioksidan, meningkatkan daya tahan tubuh dan menambah daya ingat si kecil.
Bahan-bahan bubur susu ubi jalar untuk 3 porsi:
- 225 gram ubi jalar merah rebus
- 300 ml susu formula
- 1,5 gram gula merah iris
- 3 sdm tepung beras
- Haluskan ubi jalar merah dengan gula merah dan susu formula menggunakan blender.
- Tuang dalam panci. Tambahkan tepung beras dan aduk sampai rata.
- Masak dengan api sedang sampai bubur matang dan mengental.
- Dinginkan sebentar dan bubur siap disuguhkan.